Hiburan di Tengah UAS

11:46

Jadi hari Minggu (131215) Ratika kordas menawarkan voucher blitz buy 1 get 1 di grup asisten. Karena yang minat banyak akhirnya dijadikan kuis. Singkat cerita saya akhirnya yang dapat. Besoknya akhirnya saya pake vouchernya buat nonton hemat bareng Nanda (maklum kami cari yang murah-murah hehe). Dan ternyata vouchernya hanya berlaku buat film Boruto: Naruto The Movie. Karena tidak ada pilihan lain, akhirnya kami beli tanpa mikir lagi. Ya namanya juga dapet buy 1 get 1, bisa nonton 30rb buat berdua dan lagi butuh hiburan ditengah hectic UAS sudah sangat allhamdulillah.

Get to the point, sebelumnya saya memang suka Naruto waktu SMP walaupun tidak terlalu mengikuti. Dan saya nonton film ini pun benar-benar buta karena saya tidak membaca sinopsisnya. Film ini menceritakan kehidupan Boruto, anak Naruto yang juga menjadi ninja. Di film ini Naruto menjadi hokage ke-7 dan Konoha sudah menjadi desa yang modern. Bahkan ada teknologi yang bisa membuat seseorang mengeluarkan jurus dengan secarik kertas. Namun sayang kesibukan Naruto membuat Boruto kurang mendapat perhatian ayahnya. Kelanjutannya? Silahkan tonton sendiri.

Poster Film Boruto: Naruto The Movie (Sumber: Wikipedia)

Menurut saya filmnya cukup asik ditonton. Lebih asik lagi jika memang tau tentang Naruto walaupun sedikit, seperti saya. Karena film animasi ini bercerita tentang ninja, tentu banyak adegan yang mengeluarkan jurus dan pertarungan sengit lainnya. Selain itu banyak pelajaran yang bisa diambil dari film ini. Pertama, berusahalah dengan segenap kemampuanmu, jangan mau ambil jalan pintas dan berbuat curang karena pada akhirnya akan merugikanmu. Lalu kerjasama dalam mencapai tujuan yang sama itu penting, dalam hal baik tentunya. Selain itu kalau kata Nanda pesan yang bisa diambil yaitu sebagai anak kita harus mengerti kondisi ornag tua dan menghormatinya, dan sebagai orangtua (ayah khususnya) harus bisa meluangkan waktu untuk keluarga dan anak sesibuk apapun kondisinya. Apalagi dalam proses mendidik anak diwaktu kecil.

Sekian postingan kali ini. Selamat siang dan semangat (bagi saya) yang besok UAS. Bersama catatan Mineral Optik dan Petrografi, salam semangat,


Sarah

You Might Also Like

0 comments

Subscribe